Bismillahirrahmanirrahim.
Assalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.
Bapak-Ibu sekalian yang saya hormati,
Pembangunan dan perbaikan jalan di Provinsi Nusa Tenggara Barat pada tahun lalu telah dibangun dan diperbaiki lima ruas jalan di empat kabupaten, yaitu di Lombok Barat, di Sumbawa Barat, di Sumbawa, dan di Bima. Total panjang 40,6 kilometer dan menghabiskan biaya Rp211 miliar, uang yang tidak kecil, anggaran yang tidak kecil. Dan, kita harapkan dengan jalan ini kecepatan logistik akan semakin baik, jalan-jalan menuju ke kawasan-kawasan produktif, baik itu kawasan pertanian, kawasan perkebunan, semuanya bisa ditunjang oleh jalan yang baik.
Dan, dengan mengucap bismillahirrahmanirrahim, pada pagi hari ini saya resmikan Pelaksanaan Inpres Jalan Daerah di Provinsi Nusa Tenggara Barat.
Trisno. Mgrb
Terima kasih.
Wassalamu’alaikum warahmatullahi wabarakatuh.