(P S N) Patrosidaknews. Com
LOMBOK UTARA,NTB - Anggota Satuan Binmas Polres Lombok Utara melaksanakan kegiatan pembukaan Masa Pengenalan Lingkungan Sekolah (MPLS) SMPI dan SMK sekaligus melaksanakan bimbingan dan penyuluhan (binluh) terkait bahaya penyalahgunaan Narkoba yang bertempat di Dusun Karang Jurang, Desa Segara Katon Kecamatan Gangga. KLU. Sabtu, 14/7/2024.
Kapolres Lombok Utara AKBP Didik Putra Kuncoro S.I.K. M.Si. melalui Kasat Binmas Polres Lombok Utara AKP I Made Susila Artana menyampaikan bahwa kegiatan anggotanya yakni Ipda Hukman Nazri yang melaksanakan binluh kepada anak sekolah SMK Babusalam Kecamatan Gangga.
Kegiatan penyuluhan merupakan tugas kami selaku Sat Binmas untuk memberikan pembinaan dan penyuluhan terhadap masyarakat dan juga anak sekolah.
Tujuan kami melakukan binluh tentang Narkoba, guna memberikan pemahaman akan bahayanya barang yang bernama Narkoba yang bisa merusak mental bagi setiap orang yang menggunakannya dan dapat berdapampak kepada diri sendiri , keluarga dan orang lain
Dan tidak menutup kemungkinan bagi para pengguna bisa melakukan perbuatan pidana lain setelah kecanduan atas barang haram tersebut.
Maka dari itu kami berharap kepada seluruh elemen masyarakat untuk bersama - sama memerangi atas bahayanya jika penyalahgunaan Narkoba apalagi kepada anak - anak sekolah yang sangat rentan di jadikan sasaran oleh para pelaku pengendar barang haram tersebut dan ini bisa merusak generasi penerus bangsa. Di samping itu kami imbau kepada masyarakat dan anak - anak untuk selalu hati - hati dalam bermedia sosial apalagi mengupload konten yang bisa mengganggu keamanan dan ketertiban baik di medsos maupun di lapangan. Mengingat medsos merupakan informasi yang paling cepat di ketahui oleh masyarakat.
Dan tidak lupa kami sampaikan kepada anak - anak hindari bully terhadap rekannya, serta nikah di usianya dini. Tutup Kasat Binmas.
( Biro NTB )