(P S N) Patrosidaknews. Com
Lombok Utara,NTB - Guna memberikan keamanan dan kenyamanan kepada Masyarakat, Polsek Kayangan, Polres Lombok Utara melaksanakan Patroli Dialogis malam hari di Wilayah Hukumnya Pada Selasa, 2 Juli 2024.
Pelaksanaan Patroli sebagai bentuk kegiatan Preventif ini dilaksanakan untuk mencegah segala bentuk gangguan kamtibmas serta meminimalisir potensi tindak kejahatan yang terjadi di malam hari.
IPTU Agus Sugianto, SH, Kapolsek Kayangan mengatakan kegiatan Patroli pada malam hari yang dilaksanakan ini bertujuan untuk memastikan Kondusifitas Kamtibmas di wilayah hukumnya.
“Patroli malam hari ini di laksanakan guna mencegah dan meminimalisir bertemunya niat dan kesempatan bagi para pelaku kejahatan dalam melakukan aksi kejahatan, sehingga aksi kriminalitas yang dapat mengganggu keamanan dan kenyamanan dapat dihindari.”Terang IPTU Agus Saat mewakili Kapolres AKBP Didik Putra Kuncoro,SI.K, M.Si
Sasaran dari giat Patroli Dialogis ini yaitu dengan menyasar pada tempat keramaian, tongkrongan para Pemuda, Pemukiman Warga hingga lokasi yang dianggap rawan memiliki potensi terjadinya gangguan Kamtibmas maupun tindak kejahatan.
Selain memastikan situasi Kamtibmas serta mencegah dan meminimalisir tindak kejahatan kegiatan ini juga dilakukan dalam rangka membangun sinergitas antara Polri dengan masyarakat.
“Patroli malam ini untuk meningkatkan kehadiran Polri ditengah-tengah Masyarakat, agar terbangun rasa kepercayaan Masyarakat terhadap Polri sekaligus menjalin silaturahmi, kedekatan dan kemitraan yang baik, sehingga dapat memperkokoh sinergitas Polri dengan semua unsur masyarakat dalam menjaga keamanan bersama” Pungkas IPTU Agus.
( KABIRO NTB )