Cooling System Pilkada Damai, Polsek Narmada Salurkan Bantuan Sosial Kepada Masyarakat Kurang Mampu

0

 


(P S N) Patrosidaknews. Com

Lombok Barat - Sebagai bentuk kepedulian dan cipta kondisi cooling system Pilkada Damai 2024, Polsek Narmada Polresta Mataram Polda NTB melakukan pembagian bantuan sosial kepada masyarakat yang kurang mampu di wilayah hukumnya.


Bansos tersebut dipimpin Kapolsek Narmada AKP Ahmad Majmuk SPd dengan membagi tugas kepada seluruh personel Bhabinkamtibmas untuk turun langsung ke wilayah binaannya masing-masing.


" Bantuan sosial ini berupa beras ditujukan kepada masyarakat kurang mampu atau masyarakat yang membutuhkan sebagai bentuk wujud kepedulian Polri dalam hal ini Polsek Narmada ", ucapnya. Kamis, (01/08/2024)



" Kami minta kepada para Bhabinkamtibmas turun langsung ke wilayah binaannya masing-masing karena mereka yang mengetahui masyarakat yang membutuhkan ", imbuhnya 


AKP Ahmad juga menjelaskan bahwa kegiatan ini sekaligus upaya sosial engineering atau rekayasa sosial dalam rangka pelaksanaan cooling system tahapan Pilkada Damai 2024.


" Sebagaimana inisiasi dari Bapak Kapolresta Mataram untuk hadir, berbuat dan bermanfaat, semoga bermanfaat bagi masyarakat ", ungkapnya 


" Melalui bantuan sosial ini personel bisa memberikan pesan Kamtibmas dan imbauan untuk menciptakan Pilkada Damai 2024 berjalan aman dan kondusif ", pungkasnya.


( Biro NTB )

Tags

Posting Komentar

0Komentar
Posting Komentar (0)